Cara merawat Ayam di Harvest Moon Back to Nature

Didalam game Harvest Moon BTN, Ayam (Chicken) merupakan salah satu hewan yang kalian bisa ternak di wilayah peternakan kalian, merawat unggas ini bisa menjadi sulit ketika kita memiliki banyak ayam namun kehabisan makanannya, dan bisa menjadi sangat mudah ketika kita meminta bantuan para kurcaci.

Merawat Ayam Harvest Moon BTN
Merawat Ayam HMBTN

Kalian bisa membeli beberapa ekor ayam dari peternakan poultry (Poultry Farm) milik Lillia, ibu dari Popuri. Ayam yang bari dibeli seharga 1,500g/ekornya biasanya hanya memiliki affection sebesar 10 tanpa ada gambar hati yang muncul di pause menu.




Berapa lama sih hati ayam jadi level 10?
Ada dibawah infonya

Level Hati Ayam
Memelihara ayam dengan cara yang benar dan terfokus-pun membutuhkan waktu setidaknya 24 hari didalam game HMBTN, sebelum ayam tersebut bisa memiliki level hati 10, ingat saja untuk selalu membeli makanan ayam seharga 10g di tempat jual ayam, kalian juga bisa membuat makanan sendiri dengan bahan jagun

1 - 3 Hearts Normal
4 - 7 Hearts Good
8 - 10 Hearts Excellent

Baca juga: Toko - Toko di Harvest Moon BTN

Cara membuat makanan ayam dari Jagung HMBTN

Bawa beberapa jagung di dalam tas (Inventory) kalian, mungkin 6 juga cukup banyak, pergi ke rumah kecil disebelah kandang ayam kalian, bangunannya terbuat dari kayu terletak di sebelah kiri kandang ayam, lempar jagung kedalam situ dan nantinya akan otomatis berubah menjadi 10 makanan ayam siap pakai.

Setelah kalian memiliki makanan ayam, kalian tidak perlu memikirkan posisi peletakkan makanan karena itu tidak berengaruh, misalnya kalian memiliki 3 ekor ayam lalu meletakkan pakan ayam tersebut di posisi 2, 6, dan 9 itu tidak berpengaruh ke level hati ternak kita.


Keuntungan Beternak Ayam Harvest Moon Back to Nature

Setelah kalian memiliki 1 ekor ayam, yang perlu kalian lakukan di game ini hanyalah memberinya makan saja hingga akhirnya bertelur dan bertelur terus. Jika ayam sudah bertelur ambil lalu letakkan di inkubator yang ada disamping tempat pengambilan pakan ayam didalam kandang.

Maka dari itu cobalah untuk cari tau cara terbaik merawat ayam di hmbtn, menurut kalian pribadi

Menang lomba Ayam HMBTN
Telur Emas HMBTN

Setelah beberapa hari, telur tersebut akan menetas dan menjadi pitik atau anak ayam kecil, bertubuh kecil dan bulunya berwarna kuning emas. Tidak masalah kualitas telur yang kalian gunakan untuk menetaskannya, karena tidak berpengaruh dengan hasilnya.

Catatan: Ayam kita hanya akn bertelur setidaknya setelah memiliki 1 hati, namun jika kalian lupa memberi makanan bisa jadi ia tak bertelur untuk 2 hari kedepan, jadi jangan sampai lupa.

Ada 2 Macam Fase Dalam Pertumbuhan Unggas ini, yaitu:

Chick
  • Berikan makanan, atau biarkan diluar untuk mencari cacing di tanah, fase ini tidak bisa memproduksi telur, level hatinya-pun tidak bisa bertambah sebelum 9 hari tumbuh menjadi Ayam dewasa dan bisa memproduksi telur.
Chicken
  • Berikan makan setiap hari agar level hatinya terus bertambah dan juga tetap menghasilkan telur, setiap harinya telur akan selalu ada selama kita tidak lupa memberi makan. Kualitas telur tergantung dari banyaknya level hati.
Catatan: Untuk mendapatkan telur emas, kalian hanya perlu memenangkan kontes yang diselenggarakan 1x dalam setahunnya. Setelah menang, ayam pemenang kontes akan mengeluarkan telur 1 setiap harinya.



Meletakkan Ayam diluar Kandang HMBTN
Hm... tidak perlu makanan? silahkan baca dibawah

Merawat Ayam di HMBTN yang Benar
Kandang buatan untuk Ternak

Saat hari cerah (tidak hujan) kalian bisa membawa ayam keluar dari kandang, tapi sebelumnya kalian harus memberikan beberapa pagar disekeliling tempat kalian meletakkan ayam agar tidak kabur, dan juga dapat melindungi dari datangnya anjing liar di peternakan.

Jika kalian metelakkan ternak unggas kalian diluar, mereka akan mematuk tanah untuk mencari cacing sebagai makanan mereka pengganti makanan di kandang. Jangan lupa juga untuk membawa masuk setelah hari mulai gelap.



Pengobatan Ayam Sakit Harvest Moon BTN

Mereka bisa menjadi sakit jika tidak diberikan makan secara baik dan benar atau dibiarkan diluar saat musim sedang buruh seperti hujan atau saat bersalju. Ternak yang sakit tidak akan memproduksi apapun termasuk ayam

Saat sakit bisa dianalisa dengan melihat
  1. Icon di Pause Menu
  2. Hewan tidak bergerak
Ayam yang sakit hanya diam di tempat
Ayo segera sembuhkan

Obat Ayam Sakit HMBTN
Ayam Tidak Bergerak

Ayam yang sakit akan mati jika tidak disembuhkan, meskipun tidak menular ke hewan yang lain ini akan berpengaruh ke stamina karakter kalian. Setelah ternak kita diberikan obat dan sembuh, mereka butuh beberapa hari untuk kembali aktif berproduksi.




Dengan melakukan Upgrade kandang ayam, Saibara si pandai besi nantinya akan menjual Mayonnaise Maker dengan harga 20,000G dan 1 Adamantite Ore. Dengan membeli alat ini dijamin deh pemasukkan kamu semakin tinggi, meskipun harus modal sedikit lebih mahal

Nantinya kalian bisa membuat Mayonnaise dari telur dengan cara meletakkan telur di mesin tersebut. Besar kecilnya ukuran mayonnaise tergantung dari kualitas telurnya juga, Mayo memiliki harga yang lebih tinggi daripada telur.

Kalian juga bisa membuat Golden Mayonnaise dari Golden Egg yang kalian dapat.